Tutut Khas Garut

Tutut


 Tutut adalah salah satu sumber pangan kaya protein, tapi ia bisa jadi perantara parasit masuk ketubuh manusia. Keong sawah atau yang lazim disebut Tutut sempat disebut-sebut oleh mentri pertainan Andi Amran Sulaeman, dalam sebuah berita sebagai alternatif pangan.

Hewan yang hidup diperairan tawar Asia tropis, seperti sungai, sawah, danau atau rawa-rawa ini mempunyai kandungan gizi tinggi. Hanya saja, butuh ketelatenan dalam mengolahnya. Jika tidak, bisa-bisa ia malah jadi perantara penyakit.

Bahan-bahan

*300 gr daging tutut

*10 buah rawit

*2 siung bawang putih

*3 siung bawang merah

*1 buah kemiri

*Sejempol jahe

*Sejempol kunyil

*2 lembar daun salam

*Seruas lengkuas

*2 batang sereh

*1/2 buah tomat

*Garam

*Gula

*Bubuk kaldu

*Minyak

*Air

Langkah-langkah pembuatan :

*Haluskan jahe, kunyit, bawang putih, cabe, kemiri, garam.

*Iris lengkuas, bawang merah. Geprek sereh. Iris tomat.

*Tumis bawang merah hingga harum. Masukan bumbu halus, tumis. Tambahkan sereh, lengkuas, daun salam, gula jawa. Tumis hingga harum.

*Tuang dua gelas air. Bubuhi kaldu bubuk dan irisan tomat. Koreksi rasa. Masak hingga empuk dan air surut. Angkat, sajikan

Oke Gengs buat kalian yang ingin liburan ke Garut dan masih bingung cari tempat Penginapan dekat tempat wisata, muat untuk banyak orang dan harga nya terjangkau GarutHomestay tempatnya.


Sekian dari Saya dan jangan lupa cicipi makanan khas Garut lainnya yaa.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Batu Tumpang Cikajang Garut

Cara Membuat Awug Asli Garut

Pantai Cidora Garut Yang Gak Kalah Sama Bali