Pantai Cicalobak, Pantai Yang Masih Jarang Pengunjung

Pantai Cicalobak


 Berkunjung ke suatu daerah pastinya yang paling utama dicari adalah destinasi wisata atau wisata kuliner. Mendengar kata Garut, pastinya yang terlintas di benak adalah makanan khas Garut yakni dodol yang manis dan legit serta kuliner olahan daging kambing yang gurih dan lezat. Namun jangan salah, ternyata Garut khususnya Garut selatan memiliki destinasi wisata yang rugi untuk bila terlewatkan.
Iyalah pantai Cicalobak yang sukses membuat wisatawan yang berkunjung ke Garut dibuat penasaran akan pesona yang disajikannya. Tidak banyak wisatawan yang tahu tentang pantai ini, bahkan penduduk lokal juga jarang mengunjunginya. pantai Cicalobak termasuk jejeran pantai baru di Garut dan telah dibuka sebagai salah satu destinasi wisata kota Garut yang wajib dikunjungi wisatawan.

Alamat

Karangwangi, Kecamatan Depok, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Indonesia

Aksebilitas

Pantai yang tepatnya berada di kecamatan Mekarmurti Kabupaten Garut, Jawa Barat ini cukup mudah ditemui. Pantai ini tepat berada di pinggir jalur Trans Jawa Barat sehingga bagi yang sering melewati jalur Trans Jawa Barat sudah pasti pernah melewati dan melihat pantai Cicalobak dari atas kendaraan. Bagi pengunjung yang datang dari arah kota Garut, ada dua jalur alternatif yang ditawarkan.

Pertama, dari kota Garut menuju selatan mengikuti jalan Raya Garut – Cikajang. Sampai pertigaan antara jalan Cikajang dan jalan Raya Cibuluh, ikuti jalan Cikajang sampai jalan Amblas, jalan Ciparay, jalan Pameungpeuk, jalan Raya Cihurip, jalan raya Cisompet, lalu belok kanan ke jalan Cilauteureun yang merupakan jalan trans Jawa Barat. Pantai Cicalobak berada sekitar 50 KM ke arah barat.

Kedua, dari kota Garut menuju selatan mengikuti jalan Raya Garut – Cikajang, Sampai dipertigaan Cikajang selanjutnya belok kanan ke arah jalan raya Cibuluh. Kemudian sampai jalan raya simpang cikandang, lurus sampai jalan raya Depok Bungbulang. Selanjutnya menuju jalan Ranca Buaya sampai di perempatan jalan raya terakhir belok kiri sampai menemukan papan tanda lokasi pantai Cicalobak.

Bagi wisatawan yang datang dari arah Bandung, bisa menggunakan jalur alternatif yakni melewati jalan raya Pangalengan sampai jalan Situ Cileunca, selanjutnya jalan Talenggong, hingga menemukan pertigaan antara jalan Ranca Buaya dan jalan Raya Bungbulang. Belok kanan ke arah jalan Ranca Buaya dan selanjutnya ikuti jalan alternatif kedua yang telah dijelaskan pada jalan alternatif kedua.

Sekian Dari Saya Jangan Lupa Kunjungi Tempat Wisata Garut Lainnya yaaa.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Batu Tumpang Cikajang Garut

Saroja Kue Khas Lebaran Garut

Pantai Cidora Garut Yang Gak Kalah Sama Bali