ETIKA DALAM PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI DALAM PENDIDIKAN OLEH M. RAMLI
Etika dalam penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi
dalam Pendidikan diktip dari artikel yang dibuat oleh M. Ramli. Yang dimana
artikel yang dibuat oleh beliau, sama dengan apa yang akan saya lakukan jika
menjadi Relawan TIK.
Menurut beliau
etika bermakna sekumpulan azaz atau nilai yang berkenan dengan akhlak, tata
cara (adat, sopan santun) mengenai benar dan salah tentang hak dan kewajiban
yang dianut oleh suatu golongan atau masyarakat. Lalu TIK dalam konteks yang
lebih luas, merangkum semua aspek yang berhubungan dengan mesin (komputer dan
telekomunikasi) dan Teknik yang digunakan untuk mengumpulkan, menyimpan,
memanipulasi, menghantarkan, dan menampilkan suatu bentuk informasi.
Maka dengan demikian, etika TIK dapat disimpulkan sebagai sekumpulan azaz atau nilai yang berkenaan dengan akhlak, tata cara, (adat, sopan santun) nilai mengenai benar dan salah, hak dan masyarakat dalam Pendidikan. Maka dari itu menurut artikel yang beliau buat ini untuk menerapkan etika TIK deiperlukan terlebih dahulu Mengenal dan memaknai prinsip yang terkandung di dalam TIK diantaranya adalah :
- Tujuan teknologi informasi memberikan bantuan kepada manusia untuk menyelesaikan masalah, menghasilkan kreativitas, membuat manusia lebih berkarya jika tanpa menggunakan teknologi informasi dalam aktivitasnya.
- Prinsip high-tech-high-touch : jangan memiliki ketergantungan kepada teknologi tercanggih tetapi lebih penting adalah meningkatkan kemampuan aspek high touch yaitu manusia.
- Sesuaikan teknologi informasi kepada manusia : seharusnya teknologi informasi dapat mendukung segala aktivitas manusia bukan sebaliknya manusia yang harus menyesuaikan kepada teknologi informasi.
Terimakasih sangat bermanfaat
BalasHapusBermanfaat sekali
BalasHapusNtpasss🔥
BalasHapuswihh sangat berisi sekali materi nya
BalasHapus